Untitled Document Beranda » artikel » Tips Melamar Kerja
Sebelum anda melamar perkerjaan anda harus memahami point-point penting sebelum melamar kerja antara lain.

* Surat lamaran kerja
* pahami Jenis pekerjaan
* pahami kemampuan anda
* pahami bidang perusahaan tempat anda melamar kerja

1. Surat lamaran kerja
Surat lamaran kerja pada dasarnya merupakan surat permohonan untuk dipertimbangkan untuk mendapatkan pekerjaan. Surat lamaran kerja haruslah dapat menjual, karena mewakili diri sendiri dihadapan pihak pemberi kerja.
Surat lamaran kerja harus disertai resume atau riwayat hidup sebagai bagian yang tidak terpisahkan. Riwayat hidup berisi tentang uraian data pribadi, riwayat pendidikan, riwayat pekerjaan, aktifitas sosial, penghargaan dan hal-hal lain yang berkaitan dengan informasi mengenai riwayat diri yang berkaitan dengan dunia profesional. Seperti halnya surat lamaran kerja, riwayat hidup mewakili diri kita sendiri. Menjelaskan gambaran mengenai siapa kita secara professional. Riwayat hidup yang baik adalah yang bersifat informatif, jelas, dapat menggambarkan diri secara positif dan jujur, sehingga diharapkan dapat “menjual”.

2. pahami jenis kerja
Sebelum anda melamar kerja disuatu perusahaan,sebaiknya anda memahami terlebih dahulu jenis pekerjaan yang akan anda lamar. apa sesuai dengan kemampuan yang anda miliki atau tidak.

3.pahami kemampuan anda
jika jenis pekerjaan sesuai dengan kemampuan anda maka akan menjadikan nilai plus bagi anda,karena saat pihak perusahaan melakukan interview kepada anda dan melemparkan pertanyaan-pertanyaan yang sesuai dengan perkerjaan yg akan anda hadapi kedepannya. anda bisa menjawab pertanyaan tersebut. "percayalah pada kemampuan anda" jangan gugup saat interview berlangsung. "relax"

4.pahami bidang perusahaan
yang terahir adalah anda harus memahami bidang perusahaan,dibidang apa perusahaan tersebut berjalan. jadi anda akan merasa enjoy dalam berkerja dan bisa bekerja maksimal karena perkerjaan yang anda geluti cocok dengan kemampuan anda "contoh : bank yang berhubungan dengan acounting, perusahaan komunikasi yang berhubungan dengan informasi dan teknologi"
Artikel lainnya :